Share for friends:

Amba: Sebuah Novel (2012)

Amba: Sebuah Novel (2012)

Book Info

Genre
Rating
3.9 of 5 Votes: 5
Your rating
ISBN
9792288791 (ISBN13: 9789792288797)
Language
English
Publisher
Gramedia Pustaka Utama

About book Amba: Sebuah Novel (2012)

Novel yang membuat saya tidak tidur karena tidak tega memutus kisah Amba di antara tidur. Bercerita mengenai anak-anak manusia yang karena nasib dan takdirnya, menjadi manusia yang terasingkan dan diasingkan. Amba terasingkan dari keluarganya karena keterlibatannya dengan Rashad. Rashad yang diasingkan karena kehilangan Amba di sebuah malam. Salwa yang terasingkan dari hati Amba, walau berstatus kekasihnya. Srikandi yang terasingkan dari kisah orang tuanya. Samuel yang diasingkan ke Ambon, walau keluarganya di Belanda. Kisah yang dijalin di tengah ributnya ideologi di Indonesia, yang menjadi pusat cerita. Jalinan kisah yang menyedihkan, dengan kisah yang bermuara di Pulau Buru, tempat Bhisma membayar kisah hidupnya sebagai eks tahanan politik. Amba yang memburu akhir kisahnya di Pulau Buru, yang menjadi pusat cerita novel ini. Karya Laksmi Pamuntjak yang pertama saya baca dan saya langsung jatuh cinta. Pemilihan kata-kata yang digunakan Laksmi mengiringi kisah dengan hidup dan entah kenapa, perih. Pengaturan bagian cerita, yang dibagi dalam bagian-bagian mengisahkan manusia-manusia di dalamnya, membuat rasa penasaran makin terbangun. Saya lebih banyak kehabisan kata-kata ketika membaca Amba. Sensasi sama saya rasakan ketika membaca Pulang karya Leila S. Chudori. Selipan-selipan kisah Mahabarata dan keterkaitannya dengan kisah ini, membuat cerita makin diantarkan dengan apik. Hampir tidak ada plot bolong atau adegan sia-sia di dalamnya. Walau kisah Amba dan Bhisma terjalin di Kediri, menghilang di Yogyakarta dan berakhir di Buru, ternyata ada sambungan yang tidak saya duga. Karena kisah Amba dan Bhisma tidak akan pernah selesai. Ada penyambung, separuh dari tiap mereka yang menjalin kisah baru. Ending yang membuat saya menutup buku ini dengan puas. Ini tidak akan menjadi karya satu-satunya Laksmi Pamuntjak yang saya baca. Untuk saya, Amba layak diberi 5 bintang. Bagus berat! Saya bacanya hampir tanpa 'putus' yang berarti. Kecuali di bagian surat-surat dari Bhisma kepada Amba yang rasanya agak sentimentil, bikin saya berhenti sejenak. HeheSatu yang saya yakini, novel ini akan sulit dinikmati oleh orang yang bacaannya kurang luas atau setidaknya tidak terlalu banyak menyukai dunia sastra, wayang, sosial-politik.Saya suka pada Amba yang begitu jatuh ketika telah bertemu Bhisma. Rasa-rasanya cinta memang seperti itu akibatnya.

Do You like book Amba: Sebuah Novel (2012)?

Novel ini berkisah tentang seorang perempuan bernama Amba, kisah h
—Kevin

Taking lesson on how stigma has caused trouble to humanity.
—athenagomeza

Perfect... and its hurts like heaven...:)
—Mary

kisah yang dalam dan menginspirasi
—SkyInHeaven6

download or read online

Read Online

Write Review

(Review will shown on site after approval)

Other books by author Laksmi Pamuntjak

Other books in category Romance